Pertanyaan seperti ini sering mengganggu pikiran kita. Apakah selama ini anda menyimpan rasa penasaran kepada orang-orang yang sudah sukses? Mengapa mereka bisa sesukses sekarang, sementara anda masih di posisi yang sama? apa yang membuat anda berbeda dengan orang sukses?

Jangan khawatir! Anda juga bisa menyamai kesuksesan mereka!

Semua orang pada dasarnya ingin sukses, bagaimana caranya? Anda harus benar-benar mempunyai kemauan yang kuat dan tekad yang membara untuk berubah. Jika hal itu tidak pernah ada di diri anda, maka lupakanlah impian menjadi orang sukses.

Tapi tentu itu bukan tujuan anda membaca artikel ini bukan?

Saya yakin anda justru ingin melakukan perubahan, buktinya anda sudah sampai disini. :)

Baiklah, kembali ke persoalan tadi, kenapa orang lain bisa sukses dan saya tidak?

Pertanyaan ini juga bertahun-tahun hinggap di benak saya, dan sampai sekarang belum pernah terpecahkan!  Syukurlah saya menemukan semacam hidayah kecil yang membisikkan sebuah pesan mulia di jiwa saya.

Saya sepakat, bahwa semua orang ingin sukses. Tapi sukses yang seperti apa yang di inginkan masing-masing orang tentu berbeda-beda. Namun semua itu muaranya adalah kepuasan bathin.

Banyak orang yang dalam ukuran material dia tergolong orang yang sukses. Tapi dari sisi spiritualitas, ia miskin! Ia merasa tidak bahagia. Apakah ini bisa di sebut sebagai orang yang sukses? Menurut saya tidak. Entah dengan pendapat anda?

Baiklah agar pemahaman kita tidak multi interpertasi, kita coba dulu menfokuskan fikiran, kenapa orang lain bisa sukses. Apa yang membuat mereka sukses? Walau makna sukses di sini, sifatnya masih memiliki peluang untuk di perdebatkan. Tapi untuk sementara mari kita coba mengarahkan arti sukses dalam definisi dan makna yang positif.

rumahkerja.com

Menurut hemat saya, ada 5 kecenderungan kuat kenapa orang lain bisa sukses, yaitu :

  1. Karena Mereka Memiliki impian Yang Besar. Kalau anda sudah pernah membaca tentang efek postif sebuah impian, dalam kesempatan ini saya menambahkan keyakinan anda, bahwa hal itu memang benar!
  2. Karena Mereka Sudah Menentukan Pilihan Hidupnya. Pilihan hidup adalah penentu arah. Kemana dan bagaimana kehidupan anda kedepan sangat di tentukan oleh seberapa kuat komitment anda dalam menentukan pilihan hidup atau jalan hidup yang ingin anda tempuh. Apakah ingin menjadi penulis, pebisnis, pedagang atau yang lainnya?
  3. Orang Sukses Mendedikasikan Sebagian Besar Waktunya untuk mewujudkan serta mewarnai pilihan hidupnya itu kedalam bentuk yang paling ideal.makanya mereka terlihat ahli dibidangnya. Padahal sebenarnya, tidak seratus persen benar. Yang benarnya adalah mereka menguasai lebih banyak daripada kebanyak orang yang tidak mendedikasikan sebagian besar waktunya untuk mewujudkan impiannya.
  4. Orang Sukses Mendedikasikan Sebagian Besar Fikirannya untuk memelihara pilihan hidup mereka agar memiliki kekuatan intelektual yang terpercaya. Untuk sukses diperlukan ilmu yang memadai. Tanpa ilmu, peluang untuk sukses sangatlah kecil.
  5. Yang terakhir, Orang Sukses Merelakan Tenaganya untuk mendukung semua langkah-langkah progresifnya dalam hal perwujudan Pilihan Hidup itu.

Demikian 5 kecenderungan yang melekat pada diri orang-orang yang sudah sukses.

Sahabat  yang baik, Semua orang bisa sukses, semua orang pasti bisa. Yang membedakan adalah seberapa besar kualitas kecenderungannya untuk sukses!